Dukung Narabahasa, Kolofon Media Dampingi Penerbitan Buku Senara

oleh Narabahasa

Kolofon Media, sebuah penerbit dari Yogyakarta, membantu Narabahasa dalam gelaran selebrasi ulang tahun ke-3. Lewat acara tersebut, Kolofon Media mendukung penerbitan buku Narabahasa berjudul Senara: Surat untuk Februari.

Kolofon Media mengusung slogan “Ada untuk Dirimu”. Dengan semangat ini, mereka tidak membeda-bedakan calon penulis, baik siapa pun, dari mana pun, hingga bagaimanapun latar belakang yang dimiliki. Bagi mereka, dedikasi atas buku tidak harus bertele-tele. Sebuah buku wajib mudah dijangkau oleh pembaca ataupun penulis.

Pelayanan penerbitan yang disajikan oleh Kolofon Media mencakup pengeditan, pengujibacaan (proofreading), penyusunan indeks, tata letak, pembuatan ilustrasi dan kover, hingga naik cetak. Semua proses tersebut dilewati dengan pendampingan oleh Kolofon Media yang berisi tenaga-tenaga profesional pada bidangnya.

ISBN, yang secara umum penting sebagai pemberi identifikasi atas sebuah buku, juga disediakan layanannya oleh Kolofon Media. Kemudahan ini memberikan dampak besar bagi penulis agar bukunya diakui dan didaftarkan secara resmi.

Tidak terbatas kepada individu, Kolofon Media kini membuka peluang penerbitan buku dengan komunitas. Salah satu bukti yang paling konkret dan terbaru adalah adanya kerja sama dengan Komunitas Pecandu Buku dan Narabahasa untuk melahirkan buku Senara: Surat untuk Februari pada Februari 2023.

Sebagai harapan pada masa mendatang, Kolofon ingin membantu lebih banyak penulis dalam menerbitkan buku tanpa terjebak ketidakpastian dan proses yang berbelit-belit.

 

Penulis: Thesa Nurmanarina

Penyunting: Dwi Aprilia Kumala Dewi

Anda mungkin tertarik membaca

Tinggalkan Komentar