Tetap Produktif saat Pandemi ala Sekolah Terpadu Pahoa

oleh Narabahasa

Pandemi Covid-19 menyebabkan kegiatan persekolahan harus disesuaikan. Namun, hal tersebut tidak menjadi penghalang bagi guru-guru Sekolah Terpadu Pahoa untuk tetap produktif. Salah satu kegiatan yang mereka lakukan adalah mengikuti Griyaan Daring Narabahasa.

Pada tanggal 9 Juli 2021, Narabahasa mengadakan pelatihan griyaan daring bertopik “Menulis Artikel Sesuai Kaidah Kebahasaan” dengan Sekolah Terpadu Pahoa. Pelatihan itu diikuti oleh 32 guru bahasa Indonesia dari jenjang dasar hingga menengah pada pukul 08.00 s.d. 15.00 WIB melalui Zoom.

Dalam pelatihan kali ini, guru-guru Sekolah Terpadu Pahoa mempelajari keterampilan berbahasa, wacana, paragraf, kalimat, kata, dan ejaan. Pelatihan tersebut hanya dilaksanakan selama satu hari sehingga materi yang disampaikan cukup padat. Untuk menjaga semangat, Tim Operasi Narabahasa menyiapkan kuis mengenai kata baku di tengah-tengah pelatihan. Selain menyegarkan pikiran, kuis ini menambah pengetahuan peserta seputar kata baku. 

Tidak hanya menyimak, peserta juga mendapat kesempatan untuk mempraktikkan materi yang didapat. Mereka juga dapat bertanya langsung kepada pengajar. Peserta saling berdiskusi dengan aktif dan antusias. Metode ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman peserta tentang kaidah kebahasaan. 

Anda mungkin tertarik membaca

Tinggalkan Komentar